mitrasumsel

Bersama membangun Daerah

Kapolres Banyuasin Ingatkan Stop!! NARKOBA

0 0
Read Time:1 Minute, 12 Second

 

BANYUASIN, Mitrasumsel.com— Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra SIK mengingatkan masyarakat Kabupaten Banyuasin untuk menjauhi narkoba. Ditegaskannya bahwa narkoba tidak akan pernah membuat orang sukses, justru akan membawa ke jurang kehancuran.

 

Dikatakan Kapolres AKBP Ferly Rosa Putra SIK bahwa keluarga yang sehatah keluarga yang tanpa narkoba. Katakan tidak pada narkoba.”Stop!! narkoba, mari kita sama – sama wujudkan masyarakat Kabupaten Banyuasin sehat dan terhindar dari bahaya narkoba,” ujar Kapolres kepada wartawan, Selasa (23/1).

 

Kapolres menuturkan, bahwa narkoba merupakan salah satu musuh Negara yang terus menerus di berantas keberadaanya oleh Pemerintah karna Narkoba merupakan zat yang sangat berbahaya bagi kehidupan manusia.

 

“Narkoba bisa merusak sendi-sendi kehidupan manusia baik dari segi kesehatan maupun ekonomi, serta tindak criminal lainnya,” tegas dia.

 

Menurut dia, secara kelasik masa muda merupakan masa yang paling menyenangkan. Pencarian jati diri dengan melakukan berbagai hal sesuai kehendak hati, kesenangan, sex bebas, narkotika, kenakalan dan lain-lain merupakan refleksi kelebihan energi yang bermuatan negative.

 

“Selama ini pemuda merupakan obyek dan bukan subjek bagi pembangunan. Sehingga hanya sebagai penonton dan penikmat hasil dari pembangunan. Perlu adanya sosialisasi antara pemuda dari hal-hal yang bermuatan negative dan memberi informasi tentang dampak yang akan terjadi nantinya di berbagai tempat,”ungkap dia.

 

“Seperti pada kasus di atas Sosialisasi anti narkoba perlu di adakan pada tiap-tiap sekolah agar sosialisasi tentang informasi dampak dari bahaya narkoba terdistribusi ke berbagai pelosok daerah,” pungkas dia.

(IND*)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %